Bolu kukus tiramisu ini punya rasa manis dan wangi khas yang nikmat. Teksturnya empuk dan lembut begitu nikmat disantap saat bersantai. Bisa juga untuk ide usaha lho. Yuk, ikuti resep mudah membuat bolu kukus tiramisu yang nikmat dan anti gagal.
Bahan-bahan :
- Telur – 4 butir
- Gula pasir – 200 gram
- Emulsifier (SP) – 1 sdt
- Santan – 100 ml
- Minyak sayur – 100 ml
- Essence vanilla – 1 sdt
- Tepung terigu – 200 gram
- Santan – 100 ml
- Baking powder – 1 sdt
- Pasta mocca – 1 sdm
- Pasta coklat – 1 sdm
Langkah :
- Panaskan kukusan dan bungkus tutup kukusan dan serbet.
- Oles loyang dengan minyak goreng ukuran 20 x 20 cm lalu alasi dengan kertas kue.
- Blender gula pasir agar lebih halus. Lalu mixer telur, gula pasir, essens vanila dan SP hingga kental berjejak.
- Tambahkan tepung terigu dan baking powder yang telah diayak, lalu aduk balik adonan perlahan hingga tercampur rata.
- Masukan santan aduk rata.
- Masukan minyak aduk hingga tidak ada minyak yang mengendap di bagian bawah adonan.
- Bagi adonan menjadi 3 bagian putih, mocca dan coklat.
- Masukan kedalam loyang adonan berwarna putih, lalu kukus selama 10 menit. Setelah itu, masukan adonan mocca, kukus lagi selama 10 menit. Terakhir masukkan adonan coklat, kukus selama 20- 25 menit.
- Setelah Bolu Kukus Tiramisu matang keluarkan dan dinginkan dan potong sesuai selera.