Resep Bubur Candil Hitam Tepung Sagu
Bahan Candil:
- 150 gram tepung ketan
- 5 sendok makan merang
- 150 ml air hangat
- 125 gram gula pasir
- 2 lembar daun pandan, buat simpul
- 1/4 sendok teh garam
- 1 sendok makan tepung sagu, larutkan dengan 1 sdm air
- 450 ml air
Bahan Saus:
- 250 gram santan, dari 1/2 btr kelapa
- 50 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan, ikat simpul
Bahan Pelengkap:
- 4 buah nangka, potong kotak 1×1 cm
- 5 buah kolang-kaling, rebus, iris 4 bagian
Cara Membuat Bubur Candil Hitam:
- Candil, campur rata tepung ketan, merang, dan garam. Tuang air hangat sedikit-sedikit sambil diaduk hingga bergumpal. Bentuk adonan menjadi bola-bola sebesar kelereng.
- Rebus candil di dalam air mendidih hingga terapung. Angkat. Tiriskan.
- Rebus 450 ml air, gula pasir, dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih.
- Masukkan candil. Masak hingga mendidih. Tuang larutan sagu. Masak sambil diaduk hingga meletup-letup. Sisihkan.
- Saus, rebus santan, garam, gula pasir, dan daun pandan sambil diaduk hingga mengental.
- Sajikan candil bersama saus santan dan pelengkap.