Resep Kue Gapit Tepung Kanji
Bahan:
- 1 butir telur
- 50 gram gula pasir
- 150 gram tepung kanji
- 375 ml santan, dari 1 butir kelapa
- 1/8 sendok teh garam
Cara Membuat Kue Gapit:
- Kocok telur dan gula hingga berbusa.
- Masukan tepung kanji, santan, dan garam sambil diaduk rata.
- Taburi cetakan kue semprong dengan kelapa parut. Masak kelapa sambil dibolak balik hingga kelapa mengering. Bersihkan cetakan.
- Panaskan kembali cetakan. Tuang adonan hingga rata. Tangkupkan cetakan. Bakar sambil cetakan dibolak balik hingga kering.
- Keluarkan adonan dari cetakan. Panas-panas, gulung lalu sisihkan.
Leave A Comment